banner 728x250

Polres Batubara Gelar Patroli Gabungan, Antisipasi Kenakalan Remaja dan Gangguan Kamtibmas

BATUBARA matanewstv.com – Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sitkamtibmas) di wilayah hukumnya, Polres Batubara melaksanakan patroli gabungan lintas satuan fungsi.

Patroli ini digelar pada Kamis (12/09/2024) mulai pukul 21.00 WIB hingga selesai, dengan sasaran utama tempat-tempat yang menjadi pusat aktivitas masyarakat, area rawan kejahatan, serta lokasi yang sering digunakan untuk aksi balap liar dan penggunaan knalpot yang tidak sesuai spesifikasi.

banner 728x250

Kapolres Batubara, AKBP Taufik Hidayat Tayeb, S.H, S.I.K., melalui Kabag Ops Polres Batubara, Kompol Maritaken Surbakti, S.H., menyampaikan bahwa patroli gabungan ini dilakukan secara rutin dengan tujuan menciptakan suasana aman dan kondusif di Kabupaten Batubara, terutama di malam hari.

“Kami menyasar area-area yang menjadi pusat aktivitas masyarakat, pengguna jalan, dan objek vital tertentu agar situasi Kamtibmas tetap aman dan terkendali,” ujar Kompol Maritaken Surbakti.

Selain pengaturan arus lalu lintas dan razia knalpot yang tidak sesuai dengan spesifikasi, patroli juga difokuskan pada pemantauan area rawan tindak pidana jalanan, seperti pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian kendaraan bermotor (curanmor), serta aksi tawuran.

Beberapa lokasi yang menjadi perhatian adalah Jalan Exit Tol Lima Puluh yang berbatasan dengan Simalungun, Jalan Lintas Medan-Kisaran di sekitar Kantor Bupati Batubara, Jalan Perintis Kemerdekaan, serta area RSUD Kabupaten Batubara.

Patroli yang dipimpin oleh Perwira Pengawas Iptu Jasmar Sitinjak dan Perwira Pengendali Ipda Junaidi

(Nain)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *