Konten-Facebook-Buat-Cepat-Obral-Elegan-Hijau-Tua-20250119-164213-0000-11zon

Bripda Aprilia Eka Putri Raih Perunggu di World MMA Championship 2024

Jakarta | matanewstv.com

Prestasi membanggakan diraih Bripda Aprilia Eka Putri Lumbantungkup, personel Polwan dari Dit Samapta Polda Sumatera Utara, dalam ajang World MMA Championship 2024.

Kompetisi bergengsi yang digelar di Jakarta pada 9–14 Desember 2024 ini menghadirkan atlet-atlet terbaik dari berbagai negara.

Bripda Aprilia berhasil meraih medali perunggu di kategori Striking MMA Woman kelas 56,7 kg.

Perjuangan Aprilia di turnamen ini tidaklah mudah, berhadapan dengan atlet-atlet tangguh dari berbagai belahan dunia, ia menunjukkan semangat juang tinggi, dedikasi, dan disiplin luar biasa hingga berhasil mengharumkan nama institusi Polri dan Indonesia di kancah internasional.

Capaian ini mendapatkan apresiasi langsung dari Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol. Whisnu Hermawan Februanto.

Bripda Aprilia telah membawa nama baik Polri dan Sumatera Utara di ajang internasional. Prestasinya menjadi inspirasi bagi anggota Polri lainnya untuk terus berprestasi, baik di bidang olahraga maupun tugas profesional lainnya. Kami bangga atas dedikasinya,” ujarnya.

Selain membanggakan institusi, keberhasilan Aprilia juga memperkuat citra Indonesia sebagai negara yang aktif berkontribusi dalam dunia olahraga bela diri.

Keberanian dan kegigihannya di atas ring mencerminkan nilai-nilai profesionalisme dan semangat pantang menyerah yang dipegang teguh oleh anggota Polri.

Raihan medali perunggu ini menjadi bukti nyata bahwa anggota Polwan Polri mampu bersaing di level internasional.

Prestasi Bripda Aprilia di World MMA Championship 2024 diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda Indonesia untuk terus mengharumkan nama bangsa di berbagai bidang.

-Humas Polres Pematang Siantar-

(Ilham Lubis)

 

Putih-Dan-Coklat-Ilustrasi-Burger-Lezat-Billboard-20241012-235658-0000
Baca juga   Polres Batu Bara Musnahkan Barang Bukti Narkotika Senilai Miliaran Rupiah
src="https://i.ibb.co.com/ryTgd20/Putih-Dan-Coklat-Ilustrasi-Burger-Lezat-Billboard-20241012-235658-0000.png" alt="Putih-Dan-Coklat-Ilustrasi-Burger-Lezat-Billboard-20241012-235658-0000" border="0">

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *