Medan, MATANEWSTV com — Dalam rangka menyemarakkan Hari Raya Idul Adha 1445 H, Ikatan Keluarga Alumni (IKAL) SMA Negeri 6 Medan menggelar kegiatan penyembelihan hewan kurban berupa sapi dan kambing.
Acara ini akan dilaksanakan di halaman sekolah SMA Negeri 6 Medan, Jalan Ansari No. 34 Medan pada Selasa, 18 Juni 2024, pukul 08.00 WIB hingga selesai.
Ketua PHBI IKAL SMA Negeri 6 Medan, Drs. Muchlis MAP, menyampaikan bahwa tahun ini pihaknya telah menerima hewan kurban dari para alumni dan donatur sejumlah 3 ekor sapi dan 5 ekor kambing.
“Kami masih membuka kesempatan bagi para alumni yang ingin berkurban tahun ini. Hingga hari Minggu ini, sudah terkumpul 3 ekor sapi dan 5 ekor kambing. Mudah-mudahan dengan sisa waktu ini, jumlahnya bisa bertambah,” ujar Muchlis kepada wartawan, Minggu (16/06/2024).
Lebih lanjut, Muchlis menjelaskan bahwa PHBI IKAL SMA Negeri 6 Medan setiap tahunnya rutin melaksanakan kegiatan penyembelihan hewan kurban di sekolah.
Daging kurban tersebut nantinya akan didistribusikan kepada para guru, anak yatim piatu di sekitar sekolah, dan juga para alumni.
“Semoga daging kurban yang kita distribusikan bermanfaat bagi yang menerimanya,” harap Muchlis.
Menjelang Idul Adha tahun depan, Muchlis mengajak para alumni untuk berpartisipasi dalam kegiatan kurban melalui pengurus IKAL SMA Negeri 6 Medan atau PHBI SMA Negeri 6 Medan.
“Kami harapkan partisipasi aktif para alumni dalam kegiatan ini. Semakin banyak yang berkurban, semakin banyak pula yang merasakan manfaatnya,” tutur Muchlis.
“Partisipasi seluruh alumni dalam berbagai kegiatan di sekolah sangat kami harapkan,” tutup Muchlis. (Misniar)