banner 728x250

Ratusan Pengendara Terjaring Razia Patuh Toba di Tebing Tinggi, Helm Jadi Masalah Utama

Operasi Patuh Toba 2024 terus berlangsung di Tebing Tinggi, ratusan pengendara sepeda motor terjaring razia akibat berbagai pelanggaran lalu lintas.

Tebing Tinggi, MATANEWSTV com – Operasi Patuh Toba 2024 yang digelar Polres Tebing Tinggi memasuki hari ke-11. Dalam razia yang digelar pada Kamis (25/7), ratusan pengendara sepeda motor terjaring karena berbagai pelanggaran lalu lintas.

Kasatgas III Preventif Ipda MT Marpaung mengatakan, pelanggaran yang paling menonjol adalah tidak menggunakan helm. Selain itu, banyak juga pengendara yang menggunakan knalpot brong, tidak membawa SIM, dan melanggar aturan berboncengan.

banner 728x250

“Meski sudah dilakukan imbauan, masih banyak pengendara yang mengabaikan keselamatan. Ini sangat memprihatinkan,” ujar Marpaung.

Hingga saat ini, total pelanggaran yang ditindak mencapai 538 kasus.

Pihak kepolisian berharap dengan adanya operasi ini, kesadaran masyarakat akan pentingnya tertib berlalu lintas semakin meningkat.

(Nain)

Putih-Dan-Coklat-Ilustrasi-Burger-Lezat-Billboard-20241012-235658-0000
Baca juga   Koordinasi Ke Kantor Lurah, Binmas Polres Tebing Tinggi Sampaikan Pesan Harkamtibmas
src="https://i.ibb.co.com/ryTgd20/Putih-Dan-Coklat-Ilustrasi-Burger-Lezat-Billboard-20241012-235658-0000.png" alt="Putih-Dan-Coklat-Ilustrasi-Burger-Lezat-Billboard-20241012-235658-0000" border="0">

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *