MATANEWSTV com | | Tebing Tinggi – Menjelang bulan suci Ramadhan 1445 H, jajaran Polsek Bandar Khalipah Polres Tebing Tinggi dan Babinsa Koramil 12 Bandar Khalipah membantu warga masyarakat membersihkan tempat ibadah masjid di dalam maupun di luar dari Masjid Baitul Hidayah Dusun Mangga Dua Desa Bandar Tengah Kecamatan Bandar Khalipah Kabupaten Serdang Bedagai, Senin (11/3/2024).
Bersama warga setempat, para personel yang turut dilibatkan antara lain, Bhabinkamtibmas Polsek Bandar Khalipah Bripka Mhd Junaidy, Babinsa Koramil 12 Bandar Khalipah Serda Hansyahadi, Bhabinpotmar Serda Aryadi dan turut dihadiri Kepala Dusun Mangga Dua Dalam, Saiful.
“Mereka bahu membahu melakukan pembersihan di dalam maupun di luar masjid baik itu menyapu ataupun debu di dinding masjid,” ungkap Kasi Humas Polres Tebing Tinggi AKP Agus Arianto dalam keterangannya, Senin (11/3).
Selain meningkatkan silaturahmi dengan warga masyarakat di Dusun Mangga Dua, petugas juga menyampaikan himbauan kamtibmas agar tetap menjaga toleransi umat beragama maupun antar umat beragama serta bersinergi dalam menjaga situasi yang aman dan kondusif.
“Dengan kegiatan seperti ini bukan hanya hati dan pikiran yang bersih untuk menyambut datangnya bulan suci Ramadhan tetapi juga lingkungan masjid karena dengan kebersihan di masjid masyarakat yang akan beribadah pun akan terasa nyaman,” tutup Kasi Humas.
*(Nain)**