MATANEWSTV com | Tebing Tinggi – Dalam rangka menjalin kebersamaan di bulan suci ramadhan, personel Polsek Padang Hilir Polres Tebing Tinggi bersama masyarakat melakukan pembersihan rumah ibadah Mesjid Taqwa yang terletak di Jalan Batik Kelurahan Satria Kecamatan Padang Hilir Kota Tebing Tinggi, Senin (18/03/24).
Pembersihan dilakukan oleh Kanit Binmas Aiptu Suwandi, bhabinkamtibmas Aiptu Eddy Silalahi, bhabinkamtibmas Carly Parapat, masyarakat sekitar dan BKM Mesjid Taqwa, dengan mengumpulkan sampah, menyapu dalam Mesjid, dan membersihkan gorong gorong areal Mesjid.
“Pelaksanaan ini merupakan spontanitas dan tidak terjadwalkan oleh Polres Tebing Tinggi. Dan ini merupakan bentuk nyata personel Polres Tebing Tinggi menjalin kebersamaan kepada masyarakat termasuk BKM Mesjid“, sebut Kasi Humas Polres Tebing Tinggi Akp Agus Arianto dalam keterangannya, Senin (18/03/24).
“Selain membersihkan mesjid, Kanit Binmas juga memberi himbauan kepada masyarakat untuk sama sama menjaga kebersihan mesjid dengan tidak membuang sampah sembarangan, sehingga masyarakat yang melaksanakan sholat tidak terganggu akan adanya sampah“. Pungkasnya. *(Nyak)**